Puncak Songolikur atau Puncak 29 merupakan slah satu puncak yang ada di Gunung Muria. Puncak ini merupakan puncak yang paling terkenal. Akses menuju puncak Songolikur ini sangat mudah, dan jalurnya sudah jelas. Banyak juga warga yang mendaki untuk mencari tanaman-tanaman hutan dan kayu bakar.
Sepanjang perjalanan kita akan disuguhi pemandangan yang indah, banyak dijumpai air terjun. Tetapi jika sudah masuk musim penghujan, daerah ini sangat rawan terjadi bencana gerakan tanah atau longsor. Terkadang jalur pendakian akan sedikit terhambat karena longsor ini. Jika musim kemarau, udara akan sangat terasa panas dan lembab. Jadi siapkan fisik kalian dalam memulai pendakian.
Pendakian dimulai pada Desa Rahtawu. Kemudian dari Desa Rahtawu ini dapat ditempuh dengan sepeda motor, tapi saya sarankan sepeda motor harap dititipkan di warga. Di ujung desa nanti ada pos ronda dan disediakan kotak amal, ini tolong diisi guna untuk perbaikan akser jalur pendakian. Informasi ini kami dapat dari warga setempat yang memberi tahu akan hal itu. Setelah itu tinggal ikuti jalan setapak dan terus naik. Nanti banyak dijumpai bangku-bangku kayu tempat istirahat yang sengaja disiapkan oleh warga setempat. Selamat mendaki dan jangan merusak alam.
Track of Songolikur Peak in Muria Mountain
Terimakasih atas perhatian dari pembaca. Semoga tulisan ini bermanfaat. Jika ada kesalahan mohon disampaikan di kolom komentar dibawah ini.
Komentar
Posting Komentar